Promotor acara Djakarta Warehouse Project (DWP), Ismaya Live, telah mengumumkan line up ketiga artis yang akan menggebrak gelaran festival electronic dance music (EDM) terbesar se-Asia. Nama-nama yang telah ditambahkan ke daftar penampil ialah Alan Walker (Norwegia), Rudimental (Inggris), W&W ( Belanda), Lost Frequences (Belgia), dan YVESV (Belanda). Kelimanya akan ikut meramaikan panggung Djakarta Warehouse Project pada tanggal 9 -10 Desember 2016 mendatang di JIExpo Kemayoran, Jakarta.

Sebelumnya Ismaya Live terlebih dulu mengumumkan Martin Garrix, Yellow Claw, KHSMR, DJ Snake, Hardwell, Zedd, Snakeships, Carl Cox, G.T.A, DJ Marlo, Blasterjaxx, dan Brennan Heart sebagai penampil di acara Djakarta Warehouse Project 2016. Selain itu, DWP 2016 ini akan meghadirkan kembali pesta cat warna oleh Life In Colour-Kingdom. Seperti biasa, Life In Colour-Kingdom akan membuat para partygoers basah karena akan disemprot oleh cat warna selama acara berlangsung.

DWP 2016 merupakan gelaran ke-8 dari acara festival tahunan yang diadakan oleh Ismaya Live. Di tahun sebelumnya, DWP 2015 sukses digelar dengan menyedot animo penonton sebanyak 75.000 orang. Untuk anda yang ingin ikut meramaikan gelaran festival DWP 2016 bisa mendapatkan tiket GA Early Entry seharga Rp. 800.000, GA 2-Day seharga  Rp. 1.020.000, dan VIP Gold seharga Rp. 2.000.000 . Tiket bisa didapatkan di www.djakartawarehouse.com .