Duo yang tidak ingin disebut duo, Ananda Badudu dan Rara Sekar, belum lama ini membagikan tiga lagu baru melalui akun soundcloud mereka. Tiga lagu ini nantinya akan terdapat dalam album terbaru mereka, Yang Patah Tumbuh, Yang Hilang Berganti, yang rencananya akan dirilis bersamaan dengan pesta rilis kecil-kecilan pada akhir Januari mendatang.
Album kedua yang akan berisikan 15 lagu ini merupakan rilisan keempat dari Banda Neira setelah satu EP (Di Paruh Waktu), satu album penuh (Berjalan Lebih Jauh), dan satu album konser. Sebelumnya, Banda Neira merilis video musik untuk salah satu lagu dalam album mereka, ‘Matahari Pagi’, pada 19 Januari kemarin. Video musik yang disutradarai oleh Giri Prasetyo ini mengambil latar tempat di Garut dan merupakan video musik pertama milik Banda Neira setelah terbentuk pada 2012 silam.
Yang Patah Tumbuh, Yang Hilang Berganti melewati proses pengerjaan selama tiga tahun terakhir dan direkam di dua kota berbeda, yaitu Bali dan Yogyakarta. Dilansir dari wawancara mereka dengan Rolling Stone Indonesia, Ananda dan Rara memilih judul album tersebut karena dirasa paling tepat dalam mewakili dan mampu merangkum segala hal yang terjadi dalam proses pembuatan album.
Tiga lagu yang dibagikan terdiri dari ‘Yang Patah Tumbuh, Yang Hilang Berganti’, ‘Pelukis Langit’, dan ‘Sampai Jadi Debu’ yang turut menampilkan komponis muda asal Jawa Tengah, Gardika Gigih. Mari nikmati ketiga lagu tersebut sebagai pemanasan telinga sebelum albumnya dirilis akhir bulan ini.
foto: dokumentasi Banda Neira